Resensi Buku Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat



Judul Buku                      : Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat
Penulis                             : Mark Manson
Penerbit                           : Gramedia Widiasarana Indonesia
Tahun Terbit                    : 2018
Tempat Terbit                  : Jakarta
Jumlah Halaman             : 246

Mark Manson menuangkan pengalam hidupnya dalam buku ini. Dimana ia pernah merasa berada di titik terendah dalam hidup. Namun dari hal itu ia tak serta merta sedih, perlahan ia bangkit dan menjadi orang yang lebih baik. Mark Manson juga menekankan betapa pentingnya perasaan negatif yang muncul dalam diri kita. Kita harus menerimanya dengan lapang dada karena semua perasaan itu adalah fitrah manusia. Mark Manson juga menyakini pembaca agar kita menerima semua kegagalan dan menjadikan kegagalan itu sebagai pelajaran dari kehidupan.

Kelebihan buku ini terletak pada saat penulis menuliskan isi buku disertai dengan cerita yang menghibur, serta argumen penulis yang terlihat tidak masuk akal namun bila dipikirkan lebih dalam sangat mungkin dan masuk akal.

Kekurangan buku ini terletak pada beberapa kata yang kasar bila di maknai di Negara Indonesia. Jadi bijaklah dalam membaca buku ini

Buku ini di rekomendasikan untuk semua orang yang berumur 17 tahun keatas (tertulis di sampul belakang buku) untuk remaja sangat dianjurkan apalagi usia 20 tahun yang sedang bertanya Tanya mengenai makna hidup.


Sumber Gambar : https://shopee.co.id/Sebuah-Seni-untuk-Bersikap-Bodo-Amat i.38468272.1081467831

Comments

Popular posts from this blog

Resensi Buku Novel Pinkan Melipat Jarak

Resensi Buku Komunikasi Itu Ada Seninya